Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, Suhendra, mengajak masyarakat untuk memaknai peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 tidak sekadar sebagai kegiatan seremonial, tetapi sebagai momentum memperkuat komitmen dalam menerapkan nilai-nilai kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam keterangannya, Suhendra menekankan bahwa perjuangan para pahlawan bangsa harus menjadi inspirasi bagi generasi masa kini untuk menumbuhkan semangat kontribusi, kerja keras, dan kepedulian terhadap sesama. Menurutnya, Hari Pahlawan bukan hanya ajang mengenang sejarah, tetapi juga mendorong masyarakat untuk memberikan karya terbaik bagi daerah dan bangsa.
“Jangan sampai Hari Pahlawan hanya menjadi acara seremonial semata. Kita harus benar-benar meresapi makna yang terkandung di dalamnya,” ucapnya di Muara Teweh.
Ia mengajak seluruh warga Barito Utara, terutama generasi muda, untuk meneladani nilai keberanian, ketulusan, dan pengorbanan para pahlawan. Semangat pengabdian tersebut, kata Suhendra, harus diwujudkan melalui langkah-langkah nyata yang berdampak positif bagi lingkungan sekitar.
“Kita harus memaknainya secara positif dan mendalam. Setiap orang juga bisa menjadi pahlawan, terutama bagi dirinya sendiri. Caranya dengan memahami jati diri dan melakukan hal-hal yang bermanfaat untuk kemajuan diri, masyarakat, dan bangsa,” tegasnya.
Suhendra menambahkan bahwa bentuk kepahlawanan masa kini tidak lagi berbentuk angkat senjata, melainkan tindakan nyata seperti menjaga persatuan, melawan hoaks, berpartisipasi dalam pembangunan, menghargai perbedaan, serta menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan. Hal-hal sederhana seperti membantu sesama, menjaga kebersihan lingkungan, hingga mengembangkan potensi diri juga merupakan bagian dari nilai kepahlawanan.
Lebih jauh, ia menilai bahwa kesadaran masyarakat Barito Utara, khususnya kalangan pemuda, dalam menumbuhkan jiwa patriotisme dan menghormati jasa pahlawan masih berada pada tingkat yang baik. Menurutnya, banyak generasi muda yang tetap menunjukkan kecintaan terhadap nilai-nilai kebangsaan melalui berbagai kegiatan sosial, pendidikan, hingga kreativitas yang bermanfaat bagi masyarakat.
“Saya melihat kesadaran itu masih cukup tinggi. Kecintaan dan penghormatan mereka terhadap para pahlawan masih sangat luar biasa,” tuturnya.
Ia berharap momentum Hari Pahlawan dapat menjadi energi positif bagi seluruh masyarakat untuk semakin memperkuat semangat kebersamaan dan gotong royong, sehingga Barito Utara dapat terus berkembang menjadi daerah yang maju, rukun, dan berdaya saing.

Tinggalkan Balasan